Idea & Thoughts

Tahun Baru 2022 Tinggal Menghitung Hari, Perhatikan Ini Saat Membuat Resolusi

Aprilia Ferdiana - Tue Dec 28 2021

Menuju tahun baru banyak orang membuat resolusi baru. Mulai dari menelurkan karya, membeli rumah, membeli mobil, menambah cabang bisnis, menikah, atau meneruskan impian yang belum terwujud di tahun sebelumnya.

Beberapa orang melakukan kegiatan ini setiap tahun, menuliskannya dalam catatan, mengingatnya dalam ingatan, hingga berhasil mewujudkannya di tahun itu. Namun, ada juga yang tak kunjung tercapai karena beberapa faktor seperti enggan melakukan aksi maupun terdistraksi dengan hal-hal tak penting.

Perlu diperhatikan bahwa resolusi bukanlah catatan biasa. Ia mewakili semua harapan dan impian untuk perubahan yang lebih di tahun itu. Oleh karenanya buatlah resolusi yang benar-benar mencerminkan goals hidup Anda sehingga ada pacuan untuk menggapainya. Ingin membuat resolusi baru? Perhatikan hal ini sebelum menjalani hari yang baru:

1. Melakukan refleksi 2021

Refleksi terhadap segala pencapaian di tahun 2021 bisa menjadi bahan pertimbangan untuk melanjutkan mimpi-mimpi yang belum tercapai dan membuat target baru jika target yang lama kurang berhasil.

Pencapaian di bidang apa yang sudah dilakukan, kesesuaiannya dengan tujuan hidup, apa yang perlu ditingkatkan, apa yang perlu diperbaiki. Semua hal itu perlu dicermati agar di tahun 2022 bisa mencapai hal yang lebih baik lagi baik dari segi finansial, spiritual, maupun mental.

Fokuskan pada skill apa yang sudah dipelajari di tahun 2021. Jika Anda merasa itu sesuai dengan nurani, kembangkan menjadi sesuatu yang lebih besar lagi. Sesuatu yang besar biasanya membutuhkan waktu bertahun-tahun sampai menjadi seorang ahli.

Sebagai contoh Anda memiliki minat di bidang digital marketing dan sudah dipelajari semua itu selama setahun belakangan. Perkembangan zaman pun membuat semua ilmu turut berkembang. Di tahun 2022, Anda harus tetap mempelajari digital marketing dengan konsisten Inilah rahasia dari sebuah refleksi bahwasanya skill yang telah dipelajari hendaknya terus dikembangkan hingga menjadi ahli di bidang tersebut.

2. Membuat rencana yang realistis di tahun 2022

Setelah melakukan refleksi tahun 2021, rencana baru tahun 2022 perlu dirancang dengan realistis. Hal yang realistis sesuai kondisi Anda pribadi akan lebih memudahkan dalam mencapainya. Di tahap ini pikirkan saja tujuan-tujuan yang realistis dicapai dalam satu tahun 2022 dan dikaitkan dengan skill yang ingin dikembangkan dari tahun 2021.

Sebagai contoh Anda merencanakan akan memulai sebuah bisnis baru. Begitu yakinnya akan sebuah keberhasilan, Anda pun tak tanggung-tanggung membuka berbagai bisnis di bidang yang berbeda. Meski bisa berhasil, alangkah baiknya jika sebagai pemula fokus terhadap satu bidang dulu sampai benar-benar mendalaminya dan belajar dari ahli di bidang tersebut. Realistis disini juga sesuai dengan kemampuan finansial maupun fisik. Jangan sampai terlalu banyak hal yang ingin dikerjakan membuat Anda melupakan kesehatan, manajemen keuangan, dan lingkungan sekitar.

Jika di tahun 2021 belajar digital marketing maka di tahun 2022 ini bisa lebih difokuskan. Kemudian, ditambah dengan kompetensi baru yang ingin dipelajari seperti belajar berbisnis kuliner. Tentukan dulu 3 tujuan besar di tahun 2022 yang harus dicapai. Ini merupakan cara yang realistis untuk mencapai sebuah tujuan.

3. Membuat goal dan langkah yang tepat

Rencana yang indah memerlukan langkah yang konkret untuk bisa menjadikannya nyata. Jangan hanya menuliskan “Ingin jadi pribadi yang lebih baik” meskipun itu realistis, tapi lebih baik tulis secara spesifik. Lebih baik bagaimana? Lebih baik dalam bidang apa? Bagaimana cara mengukurnya? Semua itu harus dipikirkan agar lebih terarah dan fokus.

Bandingkan pernyataan di bawah ini tentang goal liburan 2022:
“Aku ingin pergi liburan ke luar negeri tahun ini”
“Alhamdulillah, terima kasih ya Allah akhirnya saya dan keluarga bisa liburan di Turki selama satu minggu pada bulan November 2022. Saya sangat bahagia.”
Tentu pernyataan kedua lebih memacu seseorang untuk bergerak dan dibarengi dengan visualisasi. Pernyataan tersebut spesifik, positif, dan bisa terukur.

Adapun langkah konkret untuk mencapai goal di atas bisa dimulai dari perubahan kecil yang positif sebagai berikut:

a. Bangun pagi mengucap syukur, melakukan afirmasi positif.
b. Mengelola sumber keuangan dengan baik. Dari yang tadinya acuh terhadap pengeluaran kini lebih peduli terhadap nominal yang keluar dan masuk. Hal ini bisa dibantu dengan menggunakan aplikasi pengelolaan finansial.
c. Menambah sumber penghasilan. Anda yang tadinya menggunakan malam hari usai kerja sebagai waktu untuk rebahan kini diganti dengan menjadi seorang freelancer. Anda juga mulai mempelajari saham, reksadana, serta bisnis yang sesuai minat Anda.
d. Menjalin relasi dengan para ahli di bidangnya. Membantu kepentingan mereka dan belajar dari apa yang pernah mereka lalui.
e. Mempersiapkan segala keperluan liburan. Hal ini diperlukan untuk menguatkan keyakinan Anda. Jika Anda yakin maka Tuhan melalui semestanya akan senantiasa membantu untuk mewujudkannya.

4. Konsisten dan komitmen

Apalah gunanya deretan harapan di tahun baru kalau pada akhirnya di akhir tahun tidak ada perubahan yang berarti. Banyak distraksi yang menghampiri, namun bagaimana caranya mempertahankan sebuah mimpi? Ya dengan konsisten dan komitmen.

Satu aksi yang dilakukan setiap hari meski hanya 2 jam itu akan lebih baik dibandingkan terus berhalusinasi. Mengambil langkah kecil setiap harinya akan menjadi akumulasi hal besar suatu hari nanti. Kuncinya adalah konsisten dan komitmen terhadap apa yang ditekuni.

Namun, tak dapat dipungkiri bahwa seringkali banyak distraksi menghampiri. Distraksi yang sering dirasakan di era digital biasanya akses informasi yang luas. Jika tidak ada manajemen waktu yang baik maka target harian bisa saja terbengkalai karena fokus terbagi pada hal kurang penting. Misalnya bermain media sosial berjam-jam tanpa ada tujuan yang jelas, menonton film tanpa kenal waktu, dan kegiatan yang kurang bermanfaat lainnya.

Jika di tahun 2021 masih sulit untuk melakukan manajemen waktu, maka di awal tahun 2022 menjadi waktu yang tepat untuk memulainya. Biasakan diri menjadi orang yang disiplin selama 1 bulan pertama maka bulan-bulan berikutnya bisa terbentuk kebiasaan positif. Gunakan sebanyak mungkin waktu untuk meningkatkan kompetensi diri.

5. Menyusun resolusi jangka panjang

Selain menyusun rencana jangka pendek di tahun 2022, Anda juga harus merancang bagaimana hidup Anda untuk jangka panjang misalnya 5-10 tahun ke depan. Dalam rangka meraih tujuan di 5-10 tahun ke depan itu memerlukan langkah yang tepat. Apabila di tahun 2021 sudah memiliki rencana jangka panjang, tetap saja setiap tahun harus dievaluasi lagi.

Sebagai contoh, Anda memiliki salah satu target di tahun 2027 yaitu membangun rumah sendiri. Berpacu pada apa yang sudah diraih di tahun 2021, maka di tahun 2022 teruskan sesuatu yang sudah baik, gantikan apabila ada yang kurang tepat.

Tahun 2022 fokus mendalami satu bidang dengan konsisten. Adapun waktu luang yang ada harus diisi dengan berbagai kegiatan pengembangan diri. Mempelajari bisnis atau berbagai instrumen investasi, membaca buku, menghadiri seminar, dan menjalin relasi dengan orang sukses.

Menginjak pada tahun 2023 dengan berbekal ilmu yang ada, Anda memulai bisnis yang dirasa mampu dan mau untuk mewujudkannya menjadi nyata. Fokus untuk mengembangkan bisnis menjadi lebih besar, terus belajar dari para ahli, dan membantu lebih banyak orang yang membutuhkan.

Tahun 2024 menjadi pertimbangan untuk membuka cabang di tempat lain. Hal ini tentunya sudah melewati berbagai pertimbangan seperti menginvestasikan ulang hasil dari bisnis itu ke bisnis itu lagi. Selain mengurus satu bisnis, Anda juga bisa memikirkan ide bisnis lainnya untuk direalisasikan.

Tahun 2025 Anda masih tetap fokus membesarkan bisnis dengan mengikuti perkembangan zaman. Di tahun ini beberapa inovasi diluncurkan, menambah relasi dengan pebisnis lain dan mulai menjalankan bisnis baru.

Tahun 2026 Anda mentargetkan sebuah kemapanan khususnya dalam hal keuangan. Semua pendapatan dialokasikan sebagaimana mestinya sesuai rencana. Tahun-tahun terakhir Anda dihabiskan dengan perjuangan yang sepadan dengan hasil yang didapatkan. Ini dibuktikan dengan suksesnya bisnis yang sudah digeluti.

Tahun 2027 Anda sudah mulai mencari rumah yang cocok untuk dibeli atau rancangan rumah yang ingin dibangun. Berbagai ahli di bidangnya sudah dikontak untuk mewujudkan rumah impian Anda. Tahun ini impian Anda benar-benar menjadi nyata.

6. Mempersiapkan diri atas segala kemungkinan yang bisa terjadi

Realita terkadang tidak semulus apa yang dibayangkan. Meski semua sudah disusun dengan baik, apabila Tuhan menghendaki skenario lain maka manusia hanya bisa menjalaninya sembari terus berusaha yang terbaik.

Maka dari itu, persiapkan juga plan B yang bisa dilakukan apabila plan A gagal atau tidak sesuai ekspektasi. Rencana bisa fleksibel namun tetap satu tujuannya. Apabila sampai penghujung tahun belum juga tercapai maka janganlah berputus asa. Sesungguhnya selalu ada hikmah di setiap kegagalan yang menimpa.

Fokus pada kompetensi yang ingin dikembangkan dan fokus untuk memperbaiki kekurangan yang ada. Tahun baru, target baru, strategi baru, tapi mimpi tidak harus baru. Anda masih bisa melanjutkan mimpi yang belum tercapai di tahun sebelumnya.

Begitulah 6 hal yang harus diperhatikan saat Anda membuat resolusi di tahun baru. Semoga apa yang dicita-citakan bisa tercapai. Teruslah berproses!

Artikel yang Mungkin Anda Inginkan
Article Image
Idea & Thoughts
Pentingnya Kredensial Digital...

Diksy Paramitha - Mon May 31 2021

Article Image
Idea & Thoughts
Diperingati Lagi Hari Santri N...

Aprilia Ferdiana - Fri Oct 22 2021

Article Image
Idea & Thoughts
Mengulik Lifelong Learning, Sa...

Aprilia Ferdiana - Tue Oct 26 2021

Article Image
Idea & Thoughts
Hari Sumpah Pemuda Sebagai Mom...

Aprilia Ferdiana - Thu Oct 28 2021